icon
Rata
Homepage/Artikel/News/Kolaborasi Rata x YOUVIT Ingatkan Pentingnya Jaga Nutrisi & Kesehatan Gigi Selama Puasa/

Kolaborasi Rata x YOUVIT Ingatkan Pentingnya Jaga Nutrisi & Kesehatan Gigi Selama Puasa

Kolaborasi Rata x YOUVIT Ingatkan Pentingnya Jaga Nutrisi & Kesehatan Gigi Selama Puasa
dok. Rata Indonesia

Di bulan Ramadan ini, Rata dan YOUVIT menggelar Instagram Live bertajuk ‘Menjaga Nutrisi dan Kesehatan Gigi Selama Berpuasa’. IG Live yang digelar pada Rabu (20/4) ini bertujuan untuk mengingatkan masyarakat agar lebih aware dalam menjaga nutrisi dan kesehatan gigi selama berpuasa.


Menurut Rachel Olsen B.Sc, YOUVIT Nutritionist, saat berbagi tips menjaga kesehatan di bulan Ramadhan dapat dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi saat sahur dan buka.


“Saat sahur dan buka, kebanyakan orang mengonsumsi makanan-makanan yang tinggi lemak dan karbohidrat; seperti gorengan, nasi, dan tepung. Itu sebenarnya perlu ditahan dulu, karena yang kita perlukan saat puasa itu energi yang stabil,” kata Rachel Olsen.


Lantas, bagaimana cara agar stamina kita tetap kuat saat puasa? Menurut Rachel, ada beberapa tips tetap bugar saat puasa. Salah satunya dengan mengonsumsi karbohidrat yang lebih kompleks.


Apa itu karbohidrat kompleks? “Karbohidrat kompleks adalah jenis karbohidrat yang tidak meningkatkan gula darah kita secara cepat. Jadi dia memiliki low glycemic index, dan rangenya itu 0-100. Biasanya makanan-makanan yang memiliki low glycemic index itu diperoleh dari tumbuhan seperti kentang, ubi, singkong, nasi merah, sayuran, dan buah-buahan. Nah, makanan-makanan itulah yang perlu kita tingkatkan selama puasa. Jadi energi kita tetap stabil,” tambah Rachel.



Selain memperhatikan asupan karbohidrat, Rachel juga memberikan tips tetap bugar saat puasa, yaitu dengan memperhatikan asupan protein.


“Protein itu penting sekali, karena saat puasa kita cuma makan dua kali sehari (saat sahur dan buka), sehingga total kalori yang kita makan jadi sedikit. Nah, ketika buka puasa, aku sarankan untuk mengonsumsi protein yang cukup dengan ukuran satu telapak tangan (untuk perempuan) dan dua kali telapak tangan (untuk pria),” terangnya.


Selanjutnya, tips lain dari Rachel adalah menjaga asupan air agar tidak dehidrasi saat puasa. “Kalau lagi puasa itu butuh 8-10 gelas air putih. Jadi ketika buka puasa, awali dengan 2 gelas air putih (bukan yang berasa) terlebih dahulu. Itu sangat penting, pokoknya air putih jangan sampai kekurangan,” tandas Rachel. 


Tak hanya menjaga asupan dan nutrisi, selama puasa kita juga perlu menjaga kesehatan gigi dan mulut. Sebab, selama puasa banyak sekali masalah-masalah gigi dan mulut yang kerap menghampiri; seperti mulut kering, bau mulut, sariawan, hingga sakit gigi.


“Walau nutrisi udah lengkap, tapi masalah-masalah itu kerap menghantui selama puasa. Karena itu, penting sekali untuk memperhatikan kebersihan gigi dan mulut saat puasa; seperti rutin menyikat gigi, flossing, membersihkan lidah, dan cek ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali,” papar dokter gigi Rata, drg. Florence Mairiska.


Nah, buat kamu yang ingin melakukan check-up ke dokter Gigi, bisa datang ke Klinik Rata terdekat ya! Saat ini Klinik Rata sudah tersebar di lebih dari 20 kota di Indonesia. Cek website dan Instagram @rata.id untuk info selengkapnya!


Untuk Rata Family yang telah bergabung dengan Rata Happy Community, kamu juga bisa mendapatkan diskon 25% untuk pembelian semua produk YOUVIT tanpa minimum belanja, lho. Gunakan kode voucher ‘YOUVRATA’ saat melakukan transaksi produk YOUVIT di website youvit.co.id. Kode voucher ini hanya bisa digunakan selama bulan April ya!

komentar

0/1000

Belum ada komentar

Jadi yang pertama memberikan komentar