icon
Rata
Homepage/Artikel/Kesehatan Gigi Dan Mulut/Ketahui Risiko dan Fungsi Behel Gigi Sebelum Perawatan/

Ketahui Risiko dan Fungsi Behel Gigi Sebelum Perawatan

Fungsi behel gigi
dok. Rata Indonesia

Kawat gigi atau biasa disebut dengan behel adalah salah satu jenis perawatan ortodonti yang berfungsi untuk merapikan gigi yang berantakan. Tujuan utama dari behel gigi sendiri, tidak hanya untuk meratakan gigi, melainkan memperbaiki fungsi gigitan agar lebih baik dan menghasilkan senyum yang indah. 


Karenanya, banyak remaja yang memilih untuk meratakan gigi dengan behel. Namun, apakah menggunakan behel yang terbuat dari kawat gigi benar-benar aman? Simak kembali fungsi dan risiko menggunakan behel untuk meratakan gigi sebagai berikut.


Fungsi kawat gigi 

Setidaknya ada tiga fungsi behel gigi sebagai perawatan ortodonti untuk merapikan susunan gigi berantakan.


1. Meningkatkan kesehatan gigi dan mulut 

Memiliki gigi berantakan tidak hanya mengurangi rasa percaya diri, namun bisa mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut. Menggunakan behel mampu memperbaiki struktur gigi dan mengoptimalkan kebersihan gigi kamu. 


2. Memperbaiki fungsi gigi untuk makan

Selain untuk estetika, fungsi behel gigi yang jarang orang tahu, yaitu dapat memperbaiki fungsi gigi ketika mengunyah makanan. Bagi orang yang memiliki gigi tidak rata bisa mengalami kesulitan saat mengunyah dan menggigit makanan. Setelah menggunakan behel dan memiliki bentuk gigi yang sempurna, hal ini dapat memperbaiki fungsi gigitan dan pencernaan. 


Baca juga: Cara Mengatasi Gigi Gingsul Tanpa Behel 


3. Memiliki senyum sempurna 

Hal ini merupakan fungsi utama menggunakan behel gigi. Dengan meratakan gigi, tentu akan memperbaiki struktur gigi yang kurang sempurna dan memperoleh senyum yang indah. Senyum yang indah dengan gigi rata sempurna, dapat meningkatkan rasa percaya diri dan bebas berekspresi. 


Efek memakai behel gigi 

Di balik semua fungsi meratakan gigi dengan behel, terdapat beberapa risiko yang bisa kamu hadapi dan menjadi bahan pertimbangan. Simak efek memakai behel gigi berikut ini.


1. Tidak nyaman dipakai 

Efek pakai behel yang banyak orang tahu, yaitu rasa tidak nyaman saat dipakai. Saat menggunakan behel gigi terutama saat awal perawatan dan penggantian karet, kamu akan merasakan tidak nyaman. Kamu bisa saja mengalami rasa sakit atau tidak nyaman saat makan. Tidak hanya itu, rasa tidak nyaman yang disebabkan oleh behel gigi, juga bisa mengurangi kejelasan artikulasi saat berbicara. 


2. Resorpsi akar 

Resorpsi akar adalah pemendekan akar gigi yang bisa saja terjadi akibat pemakaian behel. Perubahan pada akar gigi merupakan hal normal yang terjadi pada pasien yang sedang melakukan perawatan ortodonti. 


3. Cedera pada mulut 

Bagi pasien pengguna behel gigi, mungkin saja mengalami beberapa cedera pada mulut. Kawat pada behel, bisa menggores bagian bibir, pipi, atau gusi saat makan atau berbicara dan menyebabkan sariawan. Kawat atau bracket yang longgar, menjadi salah satu penyebabnya. 


Baca juga: Pakai Aligner™ Rata, Lebih Nyaman Dibandingkan Behel 

4. Bergeser ke bentuk semula

Setelah menggunakan behel gigi, kamu disarankan untuk memakai retainer sesuai petunjuk dokter gigi. Jika tidak menggunakan retainer setelah melepas behel, posisi gigi bisa bergeser ke keadaan semula. 


5. Membuat gigi kuning

Efek pakai behel lainnya adalah berisiko membuat gigi kuning. Saat menggunakan behel, kamu akan lebih sulit untuk menyikat gigi, karena kawat yang terpasang di gigi. Sisa makanan yang terperangkap di sela-sela kawat gigi dapat berubah menjadi plak dan jika tidak dibersihkan dapat berubah menjadi karang gigi atau tartar. Tartar inilah yang membuat gigi kamu terlihat kuning. 


Oleh karena itu, untuk mengoptimalkan fungsi meratakan gigi, kamu bisa memilih aligner™ Rata sebagai alternatif selain behel. Dengan clear aligners™ Rata, kamu bisa meratakan gigi lebih cepat hanya 3-6 bulan*, transparan dan tidak mengganggu penampilan, serta bisa dilepas pasang sehingga kesehatan gigi dan mulut tetap terjaga. 


Rekomendasi Klinik Gigi & Clear Aligners

Ingin berkonsultasi mengenai kesehatan gigi dan mulut atau perawatan meratakan gigi tanpa behel dengan Clear Aligners™ Rata? Temukan klinik Rata terdekat di sekitarmu!


Rata.id Senayan | Klinik Gigi & Clear Aligners

Kunjungi dokter gigi Rata terdekat di Senayan untuk berkonsultasi mengenai perawatan aligner gigi atau masalah kesehatan gigi dan mulut lainnya.


Alamat: Rukan Perumahan Senayan, Jl. Tentara Pelajar, RT.1/RW.7, North Grogol, Kebayoran Lama, Jakarta, 12210


Rata.id Serpong, BSD | Klinik Gigi & Clear Aligners

Mencari klinik gigi di BSD? Klinik Rata hadir untuk menjawab kebutuhan akan kesehatan gigi dan mulut kamu. Jangan sungkan untuk berkonsultasi mengenai perawatan untuk meratakan gigi tanpa behel dengan Clear Aligners™ Rata, ya!


Alamat: Ruko Mendrisio 2, Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Banten, Kelapa Dua, Banten 15810


Rata.id Surabaya, Jawa Timur | Klinik Gigi & Clear Aligners

Tinggal di luar Jabodetabek? Tenang! Klinik Rata juga tersedia di area kota Surabaya dan sekitarnya. Kunjungi dokter gigi Rata di alamat berikut, ya.


Alamat: Jl. Biliton No.43, RT.002/RW.07, Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60281


Lebih lengkap mengenai lokasi Klinik Rata di sekitarmu, silakan hubungi Customer Service Rata dengan klik tombol WhatsApp di bawah layar. Kami tunggu kedatanganmu, ya!


Untuk informasi lebih lanjut terkait clear aligners™ Rata, silakan kunjungi www.rata.id atau follow Instagram @rata.id. 

komentar

0/1000

Belum ada komentar

Jadi yang pertama memberikan komentar