icon
Rata
Homepage/Artikel/Aligner Gigi 101/Gigi Goyang saat Pakai Clear Aligner, Apa Sebabnya?/

Gigi Goyang saat Pakai Clear Aligner, Apa Sebabnya?

Gigi Goyang saat Pakai Clear Aligner
dok. Rata Indonesia

Rata Family, pernahkah kamu mengalami gigi goyang? Gigi goyang merupakan sebuah kondisi yang umumnya dialami oleh anak-anak. Kondisi ini menandakan bahwa gigi susu sudah mulai tanggal dan akan digantikan oleh gigi permanen. 


Tak hanya anak-anak, gigi goyang juga kerap dialami oleh orang dewasa. Penyebab gigi goyang pada orang dewasa bisa bermacam-macam, seperti periodontitis, cedera pada gigi, kebiasaan menggertakkan gigi (bruxism), perubahan hormon selama kehamilan, hingga osteoporosis.


Namun, bagaimana jika gigi goyang disebabkan oleh perawatan ortodonti seperti memakai Clear Aligner? Apakah kondisi ini normal? Untuk mengetahui jawabannya, simak ulasan di bawah ini ya!


Penyebab gigi goyang saat pakai aligner



Saat memakai clear aligner, beberapa dari kamu mungkin pernah mengalami kondisi seperti gigi goyang, longgar, atau bergerak. Kondisi ini kerap membuat perasaan cemas dan juga khawatir. Namun, Rata Family tak perlu khawatir, karena kondisi gigi yang terasa bergoyang saat memakai aligner merupakan hal yang normal. 


Aligner sendiri bekerja menggerakkan gigi secara bertahap ke posisi ideal. Akibatnya, gigi yang sedang diluruskan terkadang menjadi goyang atau longgar. Perlu kamu ketahui, gigi goyang bisa menjadi indikasi bahwa gigi bergerak ke posisi yang benar dan aligner kamu berfungsi dengan baik. Oleh karena itu, Rata Family tidak perlu khawatir jika gigi terasa goyang saat memakai aligner ya karena hal ini sangatlah wajar.


Kapan gigi goyang akan hilang?


Mengutip berbagai sumber, gigi goyang saat memakai clear aligner hanya berlangsung sementara. Setelah gigi menetap di posisi yang ideal, biasanya gigi goyang tidak akan terjadi lagi.


Karena itu saat gigi masih terasa terasa goyang, konsumsilah makanan yang bertekstur lembut agar gigi goyang tidak bertambah parah.



Itulah informasi seputar gigi goyang saat memakai clear aligner. Jika kondisi ini berlangsung lama dan tidak segera membaik setelah dua minggu, segera temui dan konsultasikan dengan dokter gigi kamu ya!


Di Rata, kamu bisa berkonsultasi seputar pemakaian aligner dengan dokter gigi, lho! Menariknya konsultasi dengan dokter gigi Rata bisa dilakukan secara online, jadi kamu tidak perlu repot-repot keluar rumah hanya untuk konsultasi. 


Jadi tunggu apalagi? Yuk, segera jadwalkan konsultasi online dan cetak aligner gigi kamu yang dipandu oleh dokter gigi Rata!

komentar

0/1000

Belum ada komentar

Jadi yang pertama memberikan komentar