icon
Rata
Homepage/Artikel/News/Dijamin Aman, Aligner Rata Sudah Memiliki Izin Edar dari Kemenkes RI!/

Dijamin Aman, Aligner Rata Sudah Memiliki Izin Edar dari Kemenkes RI!

Dijamin Aman, Aligner Rata Sudah Memiliki Izin Edar dari Kemenkes RI!
dok. Rata Indonesia

Metode meratakan gigi menggunakan clear aligner kini tengah banyak diminati, khususnya oleh kalangan muda yang sangat memperhatikan penampilan. 


Salah satu keunggulan clear aligner adalah berwarna transparan, sehingga tidak mengganggu penampilan. Selain itu, aligner gigi juga lebih nyaman digunakan karena minim rasa sakit dan bisa dilepas pasang ketika makan.


Namun, beberapa dari kamu mungkin bertanya-tanya apakah aligner gigi aman digunakan? Khususnya clear aligner yang diproduksi oleh Rata? 


Aligner Rata dijamin aman, karena sudah memiliki izin edar alat kesehatan dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI). Nah, ketika clear aligner sudah mendapatkan izin edar dari Kementerian Kesehatan RI, artinya produk tersebut telah memenuhi persyaratan keamanan, mutu, dan manfaat.


Baca juga: Bukan Sembarang Plastik, Ketahui Bahan Dasar Utama Aligner


Rata jadi brand #1 di Indonesia yang memiliki hak paten nama Clear Aligner



Tak hanya sudah mengantongi izin edar dari Kemenkes, Rata juga menjadi brand pertama di Indonesia yang memiliki hak paten nama Clear Aligner, lho! 


“Saat launching tahun 2019, di Indonesia sendiri belum familiar dengan istilah Clear Aligner. Jadi, kita salah satu yang pertama untuk mengedukasi tentang Clear Aligner,” kata drg. Deviana Maria, Chief Marketing Officer & Co-Founder Rata saat IG Live ‘Rata 3rd Anniversary & Virtual Launch Event’.


Baca juga: Rata.id, Bentuk Dedikasi drg. Deviana Maria terhadap Kesehatan Gigi & Mulut Masyarakat Indonesia


Drg. Deviana melanjutkan, perjalanan untuk membawa inovasi Clear Aligner ke Indonesia berawal dari tahun 2015-2016. Saat itu, ia melihat banyak teknologi terbaru di dunia kedokteran gigi di Amerika Serikat. 


“Dari situ, kita mendapat inspirasi untuk memberikan solusi Clear Aligner yang lebih affordable di Indonesia. Produk kita itu juga satu-satunya clear aligner patented in Indonesia, dan sudah approved dari Kemenkes juga,” tambah drg. Deviana.


Bagaimana, jadi makin yakin pakai clear aligner Rata? Yuk, konsultasikan masalah gigi kamu dengan dokter gigi Rata. Konsultasi bisa dilakukan secara online tanpa perlu datang ke klinik. Dokter gigi Rata akan mengecek kondisi gigi kamu dan memutuskan perawatan terbaik untuk kondisi gigi kamu saat ini.


Tunggu apalagi, yuk segera jadwalkan konsultasi online dan cetak aligner gigi kamu dengan dipandu oleh dokter gigi Rata!

komentar

0/1000

Belum ada komentar

Jadi yang pertama memberikan komentar